Embargo Militer Amerika Serikat
teradap Indonesia
A. Latar Belakang
Pada zaman
Bung Karno dan Kennedy Indonesia dan Amerika Serikat berhubungan baik.Tetapi
ketika Nixon naik hubungan Inonesia dan Amerika Serikat merenggang dan adanya
ideologi yang berbeda,maka Indonesia berpaling terhadap blok timur yang
dipimpin Uni Soviet. Mulai saat itu Indonesia menggunakan alat-alat perang dari
Uni Soviet.Tetapi pada zaman Presiden Republik Indonesia yang ke 2 yaitu Bapak
Soeharto membuka kembali hubungan dengan Amerika Serikat dan dipersejatailah
Tentara Nasonal Indonesia oleh Amerika Serikat. Tentara Nasional Indonesia
semakin kuat dan semakin maju dalam hal militer karena di bantu dengan
persenjataan Amerika serikat dari pemberian kapal – kapal perang , senjata perang
,hingga pesawat tempur.Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut Angkatan Darat
termasuk KOPASSUS dan Angkatan Udara yang menggunakan persenjataan dari Amerika
Serikat semakin kuat hingga diadakannya latihan gabungan atau latihan bersama
antara tentara Amerika Serikat dan Tentara Republik Indonesia hingga masalah
kawasan regional. Indonesia menjadi konsen di mata Amerika Serikat karena di
Indonesia yang pernduduk lebih dari 200 juta orang lebih tersebut semakin
mempercayai kekuatan absolute Amerika Serikat. Pada dekade tahun 80an Kopassus
sebagai Komando pasukan khusus yang awalnya bernama RPKAD dan KOPASANDHA
diberikan persenjataan oleh Amerika Serikat . Kemudian terjadi kerusuhan Dili ,
Timor Timur November 1991 Amerika Serikat mengeluarkan kebijakan menghentikan
pasokan alat pertahanan ke Indonesia atau di dunia politik internasional di
sebut embargo. Kebijakan embargo ini dilakukan karena Indonesia melanggar Hak
Asasi Manusia atau HAM.Apa art Hak Asasi Manusia atau HAM? Hak-hak yang telah
dipunyai setiap orang atau seseorang sejak ia masih di dalam kandungan dan itu
merupakan pemberian dari Tuhan Yang Maha Esa. Hak Asasi Manusia berlaku secara
universal. Dasar – dasar Hak Asasi Manusia atau HAM tercantum atau tertuang di
dalam deklarasi Amerika Serikat ( declaration of independence of USA ) .
Contoh-contoh Hak Asasi Manusia adalah pertama Hak untuk hidup , kedua hak
untuk memperoleh pendidikan , ketiga hak untuk hidup bersama-sama seperti orang
lain , keempat hak untuk mendapatkan perlakuan yang sama , kelima hak untuk
mendapatkan pekerjaan. Menurut Amerika Serikat Indonesia telah melanggar kelima
hak - hak tersebut .Kebijakan embargo militer Amerika Serikat terhadap
Indonesia pasca jajak pendapat Timor Timur tahun1999.
Sejak
1990an pembantaian besar-besaran yang dilakukan oleh militer Indonesia di Timor
Timur dan dari situ mulai diketahui Indonesia di bantu negara asing dan
terlibat dalam berbagai aksi. Memasuki tahun 2001 ternyata embargo militer
Amerika Serikat masih belum berakhir atau belum di cabut. Tetapi mulai 2001 ini
hubungan Amerika Serikat dan Republik Indonesia sempat membaik karena Presiden
Amerika George W Bush memberikan dana sebesar 400 juta dollar Amerika untuk
mendukung dan membantu pendidikan masyarakat sipil Indonesia di bidang pertahanan
melalui kegiatan perluasan pelatihan dan pendidikan militer internasional
(Expanded Internasional Military Education and Training). Indonesia pun
menerima dengan baik. Pada saat di bantu itu negara kita mulai sedikit membaik.
Ternyata negara kita masih butuh bantuan yang lebih agar bias berkembang
menjadi negara maju. Masalah embargo ini sempat membuat negara Indonesia
kewalahan dalam menghadapi pertahanannya. Memang bagi Amerika Serikat masalalah
Hak Asasi Manusia adalah hal yang tabu bagi mereka jadi wajar saja jika mereka
mengembargo kita karena kita melanggar Hak Asasi Manusia. Hal yang menjadi
permasalaan yang diangkat melalui makalah ini adalah bagaimana embargo militer
Amerika Serikat tersebut dapat diupayakan untuk berakhir dengan berbagai upaya diplomatic
yang dilakukan oleh Indonesia. Dalam makalah ini, akan menganalisa bagaimana
embargo militer yang dilakukan oleh Amerika Serikat terhadap Indonesia
memberikan pengaruh terhadap pertahanan dan keamanan Indonesia serta bagimana
usaha-usaha yang dilakukan agar embargo yang diterapkan Amerika Serikat ini
dapat dicabut dan hubungan Republik Indonesia dengan Amerika Serikat dapat
terjalin dengan baik tanpa ada masalah sedikit pun yang dapat mengundang konflik
antar kedua negara tersebut.
B. Rumusan Masalah
• Apa penyebab di terapkannya
Embargo militer oleh Amerika Serikat terhadap Indonesia.?
• Bagaimana dampak negatif pelaksanaan
Embargo bagi Indonesia?
• Bagaimana proses negosiasi untuk
upaya pencabutan embargo tersebut?
PEMBAHASAN
I. Penyebab diberlakukannya embargo militer oleh Amerika Serikat terhadap Indonesia
Apa itu embargo? Di dalam dunia politik internasional embargo adalah pelarangan perniagaan dan perdagangan dengan sebuah negara.Mengapa Amerika Serikat memberlakukan embargo militer terhadap Indonesia? Pada tahun 1991 di Dili Timor Timur terjadi kerusuhan dimana terjadi pelanggaran Hak Asasi Manusia di dili Timor Leste yang dilakukan oleh Tentara Nasional Indonesia. Kemudian pada waktu presiden Republik Indonesia yang ke 3 yaitu bapak Bacharuddin Jusuf Habibie di tambahkan lagi soal pelanggaran Hak Asasi Manusia tahun 1998 . Pada tahun itu pun Kinerja pemerintahan Bacharuddin Jusuf Habibie dalam pemajuan dan penegakan Hak Asasi Manusia kurang memuaskan bahkan sangat buruk . Baik dalam kerangka pemenuhan hak - hak ekonomi , social , dan budaya ( economic , sosical and cultural rights ) Maupun dalam kerangka pemenuhan hak – hak sipil dan politik ( civil and political rights ) .Zaman Presiden Bapak Soeharto dengan zaman Presiden Bacharuddin Jusuf Habibie tidak jauh berbeda karena sama – sama tidak memenuhi dan kurang menghargai Hak Asasi Manusia atau HAM . Amerika Serikat langsung memberlakukan embargo kepada Indonesia karena Indonesia melanggar Hak Asasi Manusia.Amerika Serikat menganggap pelanggaran.Pada dasarnya embargo di keluarkan oleh beberapa Negara terhadap Negara lain untuk membuat atau menyulitkan pemerintah Negara tersebut dalam keadaan internal yang sulit dan ekonomi negara tersebut akan mengalami kesulitan juga.Embargo sering sekali atau biasa di gunakan oleh beberapa Negara sebagai hukuman politik bagi suatu Negara yang melanggar kesepakatan,perjanjian atau kebijakan. Hak Asasi Manusia dalam dunia internasional sebagai isu yang krusial.Oleh sebab itu Amerika Serikat kerap memberikan beberapa sangsi atas terjadinya pelanggaran Hak Asasi Manusia yang dilakukan di Negara-negara dunia.Tujuan dari embargo ini adalah agar membuat Indonesia tidak melanggara Hak Asasi Manusia kembali atau biasa disebut deterent effect (efek jera).
I. Penyebab diberlakukannya embargo militer oleh Amerika Serikat terhadap Indonesia
Apa itu embargo? Di dalam dunia politik internasional embargo adalah pelarangan perniagaan dan perdagangan dengan sebuah negara.Mengapa Amerika Serikat memberlakukan embargo militer terhadap Indonesia? Pada tahun 1991 di Dili Timor Timur terjadi kerusuhan dimana terjadi pelanggaran Hak Asasi Manusia di dili Timor Leste yang dilakukan oleh Tentara Nasional Indonesia. Kemudian pada waktu presiden Republik Indonesia yang ke 3 yaitu bapak Bacharuddin Jusuf Habibie di tambahkan lagi soal pelanggaran Hak Asasi Manusia tahun 1998 . Pada tahun itu pun Kinerja pemerintahan Bacharuddin Jusuf Habibie dalam pemajuan dan penegakan Hak Asasi Manusia kurang memuaskan bahkan sangat buruk . Baik dalam kerangka pemenuhan hak - hak ekonomi , social , dan budaya ( economic , sosical and cultural rights ) Maupun dalam kerangka pemenuhan hak – hak sipil dan politik ( civil and political rights ) .Zaman Presiden Bapak Soeharto dengan zaman Presiden Bacharuddin Jusuf Habibie tidak jauh berbeda karena sama – sama tidak memenuhi dan kurang menghargai Hak Asasi Manusia atau HAM . Amerika Serikat langsung memberlakukan embargo kepada Indonesia karena Indonesia melanggar Hak Asasi Manusia.Amerika Serikat menganggap pelanggaran.Pada dasarnya embargo di keluarkan oleh beberapa Negara terhadap Negara lain untuk membuat atau menyulitkan pemerintah Negara tersebut dalam keadaan internal yang sulit dan ekonomi negara tersebut akan mengalami kesulitan juga.Embargo sering sekali atau biasa di gunakan oleh beberapa Negara sebagai hukuman politik bagi suatu Negara yang melanggar kesepakatan,perjanjian atau kebijakan. Hak Asasi Manusia dalam dunia internasional sebagai isu yang krusial.Oleh sebab itu Amerika Serikat kerap memberikan beberapa sangsi atas terjadinya pelanggaran Hak Asasi Manusia yang dilakukan di Negara-negara dunia.Tujuan dari embargo ini adalah agar membuat Indonesia tidak melanggara Hak Asasi Manusia kembali atau biasa disebut deterent effect (efek jera).
II. Pelaksanaan embargo militer oleh
Amerika Serikat terhadap Indonesia
Dalam menerapkan embargo militer terhadap Indonesia, Amerika Serikat memberikan beberapa peraturan tentang bagaimana implementasi embargo yang dilkukan Amerika Serikat di bidang militer. Embargo militer yang dijalankan Amerika Serikat menerapkan bahwa pemerintahan Amerika Serikat menghentikan pasokan senjata dan bantuan militernya ke Indonesia.Pada tahun 1991 Amerika mulai mengembargo Indonesia karena melanggar Hak Asasi Manusia di Timor-Timur.Penghentian pasokan perlengkapan militer seperti persenjataan, pesawat tempur, tank dan juga peluru kendali dilakukan oleh Amerika Serikat terhadap Indonesia.
Dalam menerapkan embargo militer terhadap Indonesia, Amerika Serikat memberikan beberapa peraturan tentang bagaimana implementasi embargo yang dilkukan Amerika Serikat di bidang militer. Embargo militer yang dijalankan Amerika Serikat menerapkan bahwa pemerintahan Amerika Serikat menghentikan pasokan senjata dan bantuan militernya ke Indonesia.Pada tahun 1991 Amerika mulai mengembargo Indonesia karena melanggar Hak Asasi Manusia di Timor-Timur.Penghentian pasokan perlengkapan militer seperti persenjataan, pesawat tempur, tank dan juga peluru kendali dilakukan oleh Amerika Serikat terhadap Indonesia.
III. Dampak yang dirasakan Indonesia
akibat pelaksanaan embargo militer Amerika Serikat terhadap Indonesia
Sebagai
Negara yang masih memiliki kekurangan di bidang pertahanan, Indonesia mengalami
dampak yang cukup signifikan atas diberlakukannya embargo militer Amerika
Serikat.Kurangnya pasokan peralatan tempur membuat Kopassus mencari dan
melakukan upaya agar embargo tersebut dapat dihentikan sehingga Kopassus dapat
memperbaiki kepercayaan Amerika Serikat terhadap Indonesia.Sebenarnya,
Indonesia tidak hanya bergantung kepada bantuan Amerika Serikat dalam
memperoleh bantuan kemiliteran.negara-negara lain seperti Rusia dan Inggris
masih memberikan bantuan dan penjualan perlengkapan militernya kepada
Indonesia.Saat negara kita yaitu Republik Indonesia di embargo oleh negara
adikuasa yaitu Amerika Serikat negara kita benar-benar kerepotan dalam menghadapi
masalah pertahanan misalnya dalam sengketa perbatasan negara kita tercinta ini
dilecehkan oleh negara-negara tetangga kita. Armada kapal laut Tentara Nasional
Indonesia Angkatan Laut tidak berdaya dan tidak bisa menjaga keamanan
wilayah-wilayah laut secara aman dan benar atau intensif. Kasus lain yang
terjadi adalah meraknya pencurian hasil kekayaan laut di laut wilayah negara
kita tercinta.Lalu kita pun tidak bisa (tidak kuat) atau tidak mampu secara
efektif menjaga dan mengawal dari ancaman dan gangguan para bajak laut yang
ingin mengacau. Penyulundupan dan penerobosan yang melanggar hukum di negara
kita ini terus berlanjut dan tidak dapat kita hindarkan lagi.Kemudian di udara
pun terjadi hal yang serupa, kita pun sulit atau tidak mampu mencegah dan melarang
pesawat-pesawat asing yang melintasi wilayah negara kita ini.Banyak sekali
pesawat-pesawat asing yang ingin mengacau di negara kita. Hal yang lebih parah
lagi salah satu dari pesawat itu mencoba mempermainkan pasukan Tentara Nasional
Indonesia dengan cara mereka berpura-pura menerobos perbatasan kita saat kita
mulai siap menembak mereka kembali pergi kenegaranya lagi. Yang membuat kita
sedih lagi adalah ketika bencana tsunami dating melanda aceh pada tahun
2005.Benar-benar kita tidak punya alat pengangkut berukuran besar dan siap
pakai (cepet gerak).Kalau pun ada alat-alat pengangkut berukuran besar itu ada
tapi terpencar di setiap daerah di Indonesia dan daerah tersebut juga
membutuhkannya.Negara kita benar-benar kesulitan tanpa alat-alat militer yang mendukung
untuk keperluan dalam negeri atau kepentingan dalam negeri.Di bandingkan
negara-negara tetangga ternyata alat-alat militer milik kita (Indonesia)
ternyata tidak ada apa-apanya bahkan kita ketinggalan dari negara-negara
tetangga kita untuk perang, mempertahankan negara, dan untuk bencana alam
sekalipun kita sudah tidak bias apa-apa lagi.
IV. Proses negosiasi untuk
mengupayakan pencabutan embargo miter Amerika Serikat terhadap Indonesia
Akhirnya
pada November 2005 Amerika Serikat mencabut embargo senjata yang di tujukan
kepada Indonesia pada tahun 1992 karena kasus Hak Asasi Manusia atau HAM di
Dili Timor Timur . Dari sumber yang di dapat penulis Alasan Amerika Serikat
mencabut embargo itu karena Indonesia punya peran strategis dalam Asia Tenggara
dan wakil dari dunia islam juga. Dengan pencabutan embargo ini negara kita
sangat menyambut dengan senang dan gembira . Dalam hal ini terbukalah kembali
hubungan yang baik anatara kita Indonesia dengan mereka Amerika Serikat .
Tentara Nasional Indonesia kita atau TNI dapat memperbaharui senjata –
senjatanya dan peralatan – peralatan perang yang lain agar bisa dengan sigap
dan mantap dalam menjaga keamanan negara baik perbatasan maupun keamanan dari
serangan negara lain. Persoalan pertahanan dan keamanan pun sudah mulai bisa di
atasi . Para Pasukan – pasukan , perwira – perwira Tentara Nasional Indonesia
dapat melakukan latihan bersama dengan tentara- tentara militer Amerika Serikat
. Para Tentara Nasional Indonesia akan semakin mantap dan kuat dalam menjaga
pertahanan Negara Kesatuan Republik Indonesia ( NKRI ) . Tetapi meskipun
embargo sudah di cabut kita harus tetap membangun diri kita sendiri agar dapat
berdiri sendiri dan maju tanpa bantuan dari Amreika Serikat. Kita juga harus
menjalin kerjasama dengan Rusia dan China karena saat ini mereka juga pemasok
senjata terbesar . Indonesia juga harus membuat strategi untuk mereformasi
sector keamanan yang telah terjadi sejak 1998 . Reformasi keamanan adalah salah
satu cara agar negara kita dapat membangun kembali pertahanan yang kuat dan
dapat diandalkan untuk pertahanan Indonesia di masa depan nanti . Membangun
kemandirian Indonesia untuk memenuhi kebutuhan pertahanan nasional adalah hal
utama dan dilakukan pembangunan industri pertahanan yang tangguh . Untuk itu
perlu ada komitmen politik pemerintah untuk menyediakan ide-ide atau solusi
–solusi agar negara kita tidak lagi menjadi pembeli utama senjata – senjata
perang tetapi sudah harus bisa menjadi salah satu pemasok senjata – senjata
perang di dunia . Pemerintah Indonesia pada saat ini sedang melakukan kerjasama
dengan Amerika Serikat dalam hal latihan bersama Komando Pasukan Khusus atau
KOPASSUS dengan militer Amerika Serikat . Pencabutan Embargo yang dilakukan
Amerika Serikat terhadap Indonesia oleh anggota Dewan Perwakilan Rakyat .
tetapi sejumlah anggota komisi 1 DPR menyarankan agar pemerintah berhati – hati
terhadap pencabutan embargo Amerika Serikat terhadap Indonesia bahwa pencabutan
embargo ini adalah bentuk ke khawatiran pemerintah Amerika Serikat terhadap
pemerintah Indonesia karena takut akan hilangnya pasar produk militernya di
Indonesia . Pemerintah sedang mengusahakan kerjasama agar KOPASSUS dapat
berlatih di Amerika tetapi sampai saat ini belum ada tanggapan . Menurut
Amerika Serikat mereka belum sepenuhnya mencabut embargo terhadap Indonesia
tetapi Amerika malah menawarkan Pesawat F – 16 dan beberapa senjata militer
canggih lainnya kepada Indonesia . Menurut menteri perthanan meskipun KOPASSUS
Komando Pasukan Khusus tidak berlatih di Amerika tetapi mereka tetap tangguh
karena mereka juga berlatih bersama dengan Cina , Korea Selatan , dan , Rusia .
Mekipun begitu KOPASSUS tetap memiliki persenjataan canggih karena adanya Cina
dan Rusia yang memasok senjata kepada Indonesia . Kedatangan Presiden Amerika
Barrack Obama ke Indonesia itu juga untuk membahas soal embargo ini .Presiden
Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono juga berusaha bersama para menteri agar
Amerika Serikat bisa bersahabat baik dan berhubungan baik kemudian terciptanya
kerjasama antara kedua belah negara . Presiden Susilo Bambang Yudhoyono juga
sangat menyayangkan bahwa KOPASSUS belum bisa latihan bersama dengan militer
Amerika Serikat . Tetapi dengan kedatangan Obama ini mungkin saja bisa terjadi
latihan bersama antara KOPASSUS Komando Pasukan Khusus dengan Militer Amerika
Serikat . Meskipun KOPASSUS belum latihan bersama dengan militer Amerika
Serikat KOPASSUS tetap menjadi salah satu dari 3 tentara terkuat di dunia
mengingat prestasi KOPASSUS yang sangat hebat dan peralatan canggih milik
mereka .Ini juga salah satu prestasi buat negara Indonesia meskipun tidak ada
bantuan dari Amerika Serikat KOPASSUS tetap menjadi pasukan terbaik.
Kesimpulan
Dari Paper di atas kita memang membutuhkan
bantuan Amerika Serikat dalam pemasokan senjata kita sangat kesulitan saat di
embargo tetapi meskipun begitu kita tetap bisa menghadapi kesulitan tersebut
dengan di bantu beberapa negara besar dan mulai dari sekarang kita harus bisa
memajukan pertahanan negara kita tanpa di bantu Amerika Serikat atau pun negara
– negara lain . Kita harus bisa berdiri sendiri dan menuju kejayaan . Semoga di
masa depan kita dapat mandiri dalam segala bidang bukannya hanya pertahanan saja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar